TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 65:1

Konteks
Jawab Allah: Hukuman bagi orang berdosa dan keselamatan bagi orang saleh
65:1 Aku telah berkenan memberi petunjuk kepada orang yang tidak menanyakan Aku; Aku telah berkenan ditemukan oleh orang yang tidak mencari Aku 1 . o  Aku telah berkata: "Ini Aku, ini Aku!" kepada bangsa p  yang tidak memanggil nama-Ku. q 

Matius 4:18-21

Konteks
Yesus memanggil murid-murid yang pertama
4:18 Dan ketika Yesus sedang berjalan menyusur danau Galilea, p  Ia melihat dua orang bersaudara, yaitu Simon yang disebut Petrus, q  dan Andreas, saudaranya. Mereka sedang menebarkan jala di danau, sebab mereka penjala ikan. 4:19 Yesus berkata kepada mereka: "Mari, ikutlah Aku, r  dan kamu akan Kujadikan penjala manusia 2 ." 4:20 Lalu merekapun segera meninggalkan jalanya dan mengikuti Dia. s  4:21 Dan setelah Yesus pergi dari sana, dilihat-Nya pula dua orang bersaudara, yaitu Yakobus anak Zebedeus dan Yohanes t  saudaranya, bersama ayah mereka, Zebedeus, sedang membereskan jala di dalam perahu. Yesus memanggil mereka

Matius 9:9

Konteks
Matius pemungut cukai mengikut Yesus
9:9 Setelah Yesus pergi dari situ, Ia melihat seorang yang bernama Matius duduk di rumah cukai, lalu Ia berkata kepadanya: "Ikutlah Aku. t " Maka berdirilah Matius lalu mengikut Dia.

Lukas 19:10

Konteks
19:10 Sebab Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang. d "

Filipi 3:12

Konteks
3:12 Bukan seolah-olah aku telah memperoleh hal ini atau telah sempurna, l  melainkan aku mengejarnya, kalau-kalau aku dapat juga menangkapnya, m  karena akupun telah ditangkap n  oleh Kristus Yesus.

Filipi 3:1

Konteks
3:1 Akhirnya, saudara-saudaraku, bersukacitalah dalam Tuhan.
Kebenaran yang sejati
(3-1b) Menuliskan hal ini lagi p  kepadamu tidaklah berat bagiku dan memberi kepastian kepadamu.

Yohanes 4:19

Konteks
4:19 Kata perempuan itu kepada-Nya: "Tuhan, nyata sekarang padaku, bahwa Engkau seorang nabi. p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[65:1]  1 Full Life : ORANG YANG TIDAK MENCARI AKU.

Nas : Yes 65:1-7

Dalam ayat-ayat ini Allah menanggapi doa Yesaya dengan menerangkan imbauan-Nya yang terus-menerus kepada bangsa pemberontak untuk kembali kepada-Nya. Karena kejahatan mereka, Allah akan menghajar mereka dengan hukuman (ayat Yes 65:6-7), sebagian besar terlaksana melalui serbuan pasukan Asyur (pasal Yes 1:1-37:38) dan pembuangan di Babel (pasal Yes 38:1-66:24).

[4:19]  2 Full Life : PENJALA MANUSIA.

Nas : Mat 4:19

Apa pun jabatan seseorang, apakah gembala sidang, pemberita Injil, utusan gerejawi, pengarang, guru, diaken atau orang awam, apabila ia tidak betul-betul berusaha menuntun orang kepada Kristus, maka ia tidak melakukan tugasnya bagi Allah (lih. Mat 28:19; Luk 5:10; Yoh 15:16; Kis 1:8; 1Kor 9:19).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA